Seketika kalimat itu membuat aku terhenti dari aktivitas edit foto. "Kenapa begitu Mbak? Bukannya di-edit untuk memperindah foto kita," jawabku dengan ringan tanpa banyak berfikir kala itu.
"Iya, tapi jika berlebihan justru menurunkan kualitas foto. Emang mau seperti itu?" jawab Mbak Shanti. Sejak saat itu aku selalu mengingat-ingat pesan Mbak Shanti bahwa hasil jepretan atau rekaman video yang memiliki kualitas bagus adalah foto atau video yang tidak mengalami banyak perubahan dari kondisi aslinya.
"Iya, tapi jika berlebihan justru menurunkan kualitas foto. Emang mau seperti itu?" jawab Mbak Shanti. Sejak saat itu aku selalu mengingat-ingat pesan Mbak Shanti bahwa hasil jepretan atau rekaman video yang memiliki kualitas bagus adalah foto atau video yang tidak mengalami banyak perubahan dari kondisi aslinya.
Mengikuti kelas basic food photography adalah salah satu langkah untuk mewujudkan mimpiku menjadi digital content creator. Content creator adalah istilah kata dari Bahasa Inggris yang artinya pembuat konten. Sehingga menurutku pribadi digital content creator adalah orang yang membuat karya berupa tulisan, audio, visual atau lainnya melalui media digital.
Agar menjadi content creator yang handal, hampir setiap hari aku melatih diri dengan mengambil gambar dan video melalui ponsel yang aku punya saat itu. Rasanya senang sekali karena kemampuan photography semakin bagus. Aku mulai memanfaatkan akun media sosial pribadi sebagai wadah karya-karya visualku.
Lika-liku menjadi digital content creator
Menjadi content creator faktanya tidak hanya membutuhkan skill yang mumpuni seputar memotret objek, merekam video hingga proses edit konten. Ada hal yang tidak kalah penting yaitu device handal yang sesuai dengan kebutuhan sebagai content creator.
Selama aku menekuni hobi sebagai content creator banyak kendala yang dihadapi karena masih menggunakan ponsel yang kurang handal. Beberapa kendala yang seringkali dihadapi adalah sebagai berikut.
- Hasil gambar/video blur
Beberapa gangguan itu bisa disebabkan oleh gerakan badan atau getaran tangan saat mengambil gambar atau video. Bisa juga karena objek yang sedang bergerak sehingga membuat hasil kurang fokus.
- Pengerjaan konten lambat
Karena speed system ponsel yang lambat membuat baterai ponsel cepat habis. Pengerjaan konten belum selesai tapi baterai sudah harus diisi. Ini juga menjadi kendala yang luar biasa buat content creator.
- Audio kurang jelas
- Tidak bisa multitasking
Karena ponsel yang kurang handal, alhasil sebagai content creator jadi kurang percaya diri dengan hasil pembuatan konten. Karena sebagus apa pun skill yang dimiliki dan aplikasi edit yang digunakan, jika pengambilan foto atau video dari awal tidak maksimal maka tidak maksimal pula hasil akhirnya.
Karena kegelisanku tersebut, aku mencari tahu ponsel yang dapat mendukung aktivitasku sebagai content creator. Yap, akhirnya aku berkesempatan mengikuti launching Asus Zenfone 9 pada tanggal 17 November 2022. Dari hasil launching tersebut, aku mendapat banyak informasi tentang gawai yang mengklaim memiliki ukuran compact tersebut.
Asus Zenfone 9, ponsel compact size big possibilities
Fakta menarik yang sempet mencuri perhatianku adalah ukuran gawai yang mungil dengan pilihan varian warna yang menarik. Secara fisik ternyata mampu mengalihkan pandanganku dari ponsel lain. Tapi, bagaimana dengan spesifikasi dan fitur dari Zenfone 9? Yuk, kenalan dengan ponsel mungil dan ergonomis satu ini.
Ponsel compact size dengan visual terbaik
Bentuk ringan dengan ukuran layar 5.9 inci, sedangkan panjang kurang dari 14.8 cm dan lebar kurang dari 7 cm. Penggunaan nyaman dengan satu tangan dan kemudahan menyimpan di saku. Sekalipun berukuran mungil, tidak mengurangi kapasitasnya sebagai ponsel andalan content creator.
Benefit yang didapatkan jika digunakan untuk pembuatan konten adalah proses pengambilan gambar atau video sangat fleksibel karena performa cepat dan mulus dengan satu tangan. Tak hanya itu, Zenfone 9 lebih mudah dinavigasi karena dilengkapi dengan tool Edge untuk menemukan aplikasi favorit seperti aplikasi edit gambar atau video, membuka fitur kamera dan membuka tombol kunci dengan cepat.
Tak hanya itu, untuk layar Zenfone 9 menggunakan layar AMOLED yang mendukung fresh rate sampai 120Hz yang secara otomatis bisa berpindah ke 60, 90 dan 120Hz tergantung konten atau aplikasi yang ditampilkan serta waktu respon 1ms. Dengan kecepatan yang luar biasa, user juga merasakan smooth pada proses akses aplikasi di ponsel mungil ini.
Selanjutnya untuk kemudahan mengakses konten di luar ruangan, layar ini sudah memiliki tingkat brightness sampai 800 nits (100% APL) dan peak maksimum brightness 1100 nits. Sehingga pengambilan konten di luar ruangan pun akan tetap menghasilkan tampilan yang bagus.
Selain compact size, ada yang menarik yaitu varian warna yang memberi kesan elegan pada tampilan ponsel. Pilihan warna ada empat yaitu moonlight white, sunset red, starry blue dan midnight black. Nah, kalau kamu suka yang warna apa, nih?
Kamera gimbal auto bebas ghosting
Asus Zenfone 9 menggunakan dual camera belakang dan kamera depan yang pro-grade. Bagian ini yang sangat dibutuhkan oleh para conten creator seperti aku. Sistem kamera pada Zenfone 9 menggunakan teknologi 6-Axis Hybrid gimbal Stabilization yang dibenamkan pada kamera utama. Dan di bagian kamera utama beresolusi 50 MP memakai sensor flagship dari Sony IMX766 dengan aperture sampai F1.9 sehingga mampu merekam 8K dengan kecepatan 24 fps.
Nah, dengan kamera utama yang dilengkapi teknologi 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilization, hasil foto atau video pun bebas dari guncangan baik dari sisi objek maupun dari subjek yang mengambil rekaman. Posisi lensa pun bisa menyesuaikan secara realtime sehingga dapat memantau gerakan dari berbagai arah. Menariknya lagi, merekam dengan Zenfone 9 bebas dari distorsi optik atau ghosting sehingga bersih dan menghasilkan rekaman yang halus bak profesional.
Sedangkan untuk kamera kedua memiliki lensa ultra-wide beresolusi 12 MP dengan sensor SONY IMX363 dengan aperture F2.2 dan mampu merekam video 4K pada kecepatan 60 fps dengan EIS (Electronic Image Stabilization) dan pengoreksi yang realtime. Serta merekam gambar makro dengan fokus jarak 4 cm.
Selanjutnya untuk kamera depan menggunakan sensor SONY IMX663 dengan aperture sampai F2.45 dan mampu merekam video 4K pada kecepatan 30 fps disertai teknologi EIS.
Performa lebih powerful
Ponsel big possibilities dengan performa powerful karena menggunakan prosesor flagship terbaru Snapdragon® 8+ Gen 1. Chip mencapai CPU clock speed sampai 3.2 GHz dan menghasilkan performa CPU serta GPU 10% lebih tinggi dengan efisiensi CPU 30% dibanding generasi sebelumnya.
Tak hanya itu, Zenfone 9 juga dilengkapi dengan LPDDR5 sampai 16GB dan UFS3.1 storage. Dan, untuk konektivitas Wi-Fi pun lebih cepat dan stabil.
Ketahanan baterai
Zenfone 9 dapat dinikmati lebih lama karena menggunakan baterai berkapasitas 4300 mAh untuk penggunaan lebih dari seharian. Zenfone 9 meminjam teknologi STP (Specific Tab Process) dari ROG Phone 6 untuk pengisian baterai yang lebih adem dan cepat. Sehingga ponsel mungil ini dapat menggunakan adaptor HyperCharger 30 W untuk pengisian ulang yang lebih cepat.
Audio jernih
Asus memberikan perhatian khusus pada audio Zenfone 9 dengan menjalin kerjasama dengan ROG Phone 3 untuk menghasilkan audio yang jernih dan impresif dari dua speaker linier yang di-support oleh smart amps dari Qualcomm Aqstic™ dan jack audio 3.5 mm yang menggunakan Qualcomm Aqstic DAC terbaru. Sehingga user dengan nyaman mendengarkan aplikasi yang dapat dinikmati dengan audio seperti spotify, youtube dan aplikasi lainnya.
Keamanan terkini
Memiliki tingkat keamanan yang durable di produk Asus. Layarnya diproteksi Corning Gorilla Glass Victus dan sudah tertersertifikasi IP68 yaitu sudah anti air dan debu, sehingga Zenfone 9 nyaman digunakan di lingkungan apa pun.
Handal dengan segala kecanggihannya, Asus Zenfone 9 hadir menjawab kebutuhan para content creator sebagai ponsel compact size big possibilities. Nah, aku pun sebagai content creator semakin percaya diri dengan hasil rekaman menggunakan Asus Zenfone 9. Hasil rekaman fokus, jernih dan anti ghosting sehingga tidak perlu banyak melakukan perubahan pada hasil gambar atau video aslinya.
Buat kalian yang mau beli Zenfone 9, udah bisa kalian dapatkan melalui patner dan channel pembelian resmi produk ASUS antara lain Erafone, Tokopedia, Asus Exclusive Store, Asus Online Store.
Artikel ini diikuti sertakan dalam ASUS Zenfone 9 Blog Writing Competition di Blog Widyanti Yuliandari.
Memang recomended banget Zenfone 9 ini. Apalagi pekerjaan sebagai content creator, blogger, influencer dan yang berhubungan dengan dunia digital, rasanya memang membutuhkan "rekan kerja" yang handal, yaitu smartphone yang berkualitas.
BalasHapusSetuju banget mba, Zenfone 9 bisa jadi solusinya, nih.
HapusEmang keren produk ASUS yg satu ini. Sangat mengerti kebutuhan konsjmen.
BalasHapusBetul banget, mba.
HapusKalau udah ikut kelas fotografi trus gawainya pakai asus zenfone 9 apa ngga makin ciamik lagi tuh konten-kontennya mba susi?
BalasHapusTentunya makin ciamik banget, mba 😆
HapusIya juga sih ya..
BalasHapusAku kalo inget zaman dulu sering editing fotonya berlebihan, jadi warnanya gak natural lagi. Jadi kudu terus latihan ambil foto di jam yang oke sama menggunakan gadget yang mumpuni seperti smartphone Asus Zenfone 9.
Bener banget nih, mba. Latihan memotret sekaligus memiliki smartphone Asus Zenfone 9. Pasti keren!
HapusYup saya juga makin percaya diri kalau gunain ini nih. Soalnya keunggulannya banyak banget
BalasHapusWow, mantap, mba.
HapusSetelah baca banyak review jadi tahu kelebihan spesifikasi ASUS Zenfone 9, yang selain desainnya lebih compact juga memiliki fitur ciamik dan cocok dijadikan teman bikin konten terutama buat ibu rumah tangga yang juga memiliki profesi sebagai konten kreator.
BalasHapusBetul nih, mba. Wajib punya Zenfone 9 pokoknya sih, hhe.
HapusASUS Zenfone 9 ini emang juara ya mbak
BalasHapusSpesifikasinya sangat mendukung para konten kreator
Betul mba, spesifikasi Zenfone 9 paket komplit.
HapusAku sering diketawain anakku kalau kebanyakan diedit fotonya... mamah ibuk-ibuk banget, gitu katanya. lah emang emaknya bukan ibuk-ibuk...? hehhe..
BalasHapusya mungkin maksudnya, kalau kebanyakan diedit foto jadi ngga natural atau gimana gitu, ngga enak dilihat.
good luck utk writing competitionnya ya mba ^^
Haha yaa ampun mba bisa aja nih 😅 bener banget mba. Dan, Zenfone 9 hadir buat para ibu-ibu juga nih biar ga sibuk ngedit kalo habis ambil gambar, hhe.
HapusWah, makasi ya, mba.
Zenfone 9 ini menggoda banget kok, performanya lo bagus ya, hasil fotonya dan videonya bagus
BalasHapusValid, mba. No debat pokoknya 😁
HapusKamera dengan Gimbal Zenfone 9 ini memang manfaat banget ya Mbak untuk para konten kreator. Hasil foto atau video jadi gak kaleng-kaleng lagi.. Sukses Mbak untuk karya-karyanya.
BalasHapusBetul banget mba, Zenfone 9 mempunyai kamera yang big possibilities, gimbal anti ghosting.
HapusAamiin, makasi, mba.
HP idaman para content creator ini mah Mba, soalnya compact banget ya desain dan speknya, apalagi tahan air dan debu juga ya, awet baterai pula, pas banget dibawa ngonten di outdoor
BalasHapusIyaa banget. Kecil-kecil cabe rawit ya, mba.
HapusAsus Zenfone 9 memang smartphone impian ya mba, Compact size but big possibilities, qualitas kamera pas buat kita para blogger dan influencer ...
BalasHapusBetul nih, mba. Smartphone impian banyak orang apalagi buat para influencer 🤩
HapusSmartphone impian content creator nih dengan spek kamera dan grafis yang super canggih
BalasHapusZenfone 9 adalah smartphone canggih, no kaleng-kaleng. Jadi kebutuhan buat banyak orang apalagi yang mobilitas-nya tinggi ya, mba.
HapusAku pun pengen banget handphone kecil tapi mumpuni ini. Designnya pas banget buat emak-emak sibuk ngurus anak kaya aku. Simple sih ya, bisa pegang satu tangan, jadi bisa sambil ngerjain ini itu.
BalasHapusBener banget, mba. Cukup dengan satu genggaman tangan aja udah bisa sat set wat wet ngelakuin banyak hal dengan Zenfone 9 ini.
HapusPastinya ya kak jadi lebih Pede kalau punya gawai yang mumpuni dan mendukung kegiatan sebagai konten kreator keren banget emang Asus Zenfone 9
BalasHapusDigital content creator terbantu banget dengan hadirnya Zenfone 9. Jadi, wajib punya, nih.
HapusKata-kata 'gimbal' ini memang jadi wishlist bagi content creator ya. Jadi kalau moto atau video tetap stabil. Ah, semoga satu saat bisa punya HP ini. Aamiin.
BalasHapusBener banget, mba. Aamiin.
HapusASUS nih nggak ada tandingan ya kalau soal update dan upgrade, aku belum kesampaian punya gadget ASUS
BalasHapusAsus selalu tergercep mengeluarkan produk elektronik khususnya smartphone sesuai kebutuhan masyarakat.
HapusSemoga bisa segera kesampaian punya gadget Asus Zenfone 9 ya, mba.
Ponsel banyak diminati, Kamera pas banget buat kita yang membutuhkan hasil jepretan berkualitas.
BalasHapusAsus Zenfone 9 jadi ponsel idaman yang banyak dibutuhkan banyak orang ya, mba.
Hapus